NgeShare - Menginstall MySQL di Linux Mint 15


Kali ini ane akan berbagi tentang bagaimana cara menginstall MySQL di Linux Mint 15. Semoga apa yang ane lakuin ini dapat sekiranya membantu Agan dalam memanajemen database server di linux, khususnya di Linux Mint.

Yang pertama Agan lakukan dalam proses instalasi ini adalah Agan buka Synaptic Package Manager.


Setelah itu, cari 'mysql-server' untuk lebih mudahnya ketikkan 'mysql-server' (tanpa tanda kutip) di kotak quick search.


Kalau udah ketemu, klik kanan pada 'mysql-server'. Kemudian muncul menu pop up, pada menu pop up, klik kanan, pilih Mark For Installation.


Dan Agan klik Apply untuk menginstalnya.


Tunggulah hingga proses instalasi selesai.


Jika proses instalasi 'mysql-server' telah selesai, sekarang Agan cari 'mysql-client', lakukan proses instalasi yang sama terhadap 'mysql-client'.


Saat proses penginstalan, Agan akan diminta untuk memasukkan sebuah password sebagai 'root'-nya. Masukkan sesuai keinginan Agan, terus klik Forward.


Setelah semua proses selesai, Agan masuk ke terminal bus, ketik 'mysql -u root -p' (tanpa tanda kutip). Dan wala...MySQL telah siap sedia untuk digunakan, hehehe....

Share:
Sawer


Anda suka dengan tulisan-tulisan di blog ini? Jika iya, maka Anda bisa ikut berdonasi untuk membantu pengembangan blog ini agar tetap hidup dan update. Silakan klik tombol sawer di bawah ini sesuai nilai donasi Anda. Terima kasih.